News

'Bohemian Rhapsody' Seperti Konser dengan Lusinan Lagu Queen

04 November 2018

Meski dianggap kurang eksplorasi, Bryan Singer sepertinya mengumpulkan beberapa review bagus tentang Queen untuk menggarap film 'Bohemian Rhapsody'.

Singer salah satunya menggaet sosok Rami Malek yang berperan sebagai Freddie Mercury. Pilihan itu begitu menuai pujian, meski kalau bicara tentang 'Bohemian Rhapsody' tentu saja itu adalah musik.

Penggemar Queen tak akan kecewa mendengar soundtrack yang ada dalam film tersebut. Apalagi gitaris band asal Inggris tersebut, Brian May juga terlibat langsung dalam produksi film itu.

Belakangan Singer dipecat sebagai sutradara, kolabolator lamanya, John Ottman tetap ditunjuk sebagai pengisi musik. Meski tentu saja 'Bohemian Rhapsody' sangat bergantung pada musik Queen.

Hampir dua lusin lagu yang paling dicintai grup band tersebut ditampilkan dalam soundtrack. Terkadang, kita juga merasa ini benar-benar seperti sebuah konser, meski cerita film itu berpusat pada pembentukan band pada 1970'an hingga kebangkitan mereka menjadi bintang.

Berikut semua 22 lagu yang ditampilkan dalam film yang membuat kita makin dekat dengan Queen:

"Somebody To Love" (A Day at the Races)
"Keep Yourself Alive" (Queen)
"Seven Seas of Rhye" (Queen II)
"Killer Queen" (Sheer Heart Attack)
"Fat Bottomed Girls" (Jazz)
"Bohemian Rhapsody" (A Night at the Opera)
"Now I'm Here" (Sheer Heart Attack)
"Crazy Little Thing Called Love" (The Game)
"Love Of My Life" (A Night at the Opera)
"We Will Rock You" (News of the World)
"Another One Bites The Dust" (The Game)
"I Want To Break Free" (The Works)
"Under Pressure" (Hot Space)
"Who Wants To Live Forever" (A Kind of Magic)
"Radio Ga-Ga" (The Works)
"Ay-Oh" (Live)
"Hammer To Fall" (The Works)
"We Are The Champions" (News of the World)
"Don't Stop Me Now" (Jazz)
"The Show Must Go On" (Innuendo)

(hot.detik.com)