News

Cerita Beyonce dan Prestasi Gemilangnya di Kancah Grammy Awards

21 Desember 2016

Siapa yang tak kenal Beyonce Giselle Knowles atau yang dikenal sebagai Beyonce? Wanita kelahiran 4 September 1981 ini telah menorehkan sejumlah prestasi gemilang di kancah musik dunia.

Dalam ajang Grammy saja, Beyonce menjadi penyanyi perempuan pertama yang memborong 6 piala Grammy dalam satu malam pada perhelatan Grammy ke-52 di 2010 lalu. Tak henti disitu, secara total, setidaknya ada 14 piala Grammy yang berhasil ia bawa pulang.

Lahir di Texas, Beyonce mengawali karir dari berbagai kompetisi menyanyi dan menari yang ia ikuti semasa ia kecil. Namanya mulai terdengar ketika ia bergabung dalam trio beraliran R&B, pop, dan soul, Destiny's Child.

Bersama dengan dua personel lainnya, Kelly Rowland dan Michelle Williams, pelantun lagu 'Irreplaceable' dan 'If I were a Boy' ini menjadi begitu terkenal. Tak berhenti hingga di situ, penyanyi yang terkenal sebagai feminis dan berkawan dengan penulis asal Nigeria, Chimamanda Ngozi Adichie, ini pun bersolo karir.

Ternyata Beyonce tak hanya gemilang dalam dunia tarik suara, ia pun turut bermain dalam beberapa film.

Tahun ini, ia berhasil meraih 9 nominasi dalam ajang Grammy Awards yang ke-59. Nominasi tersebut ia peroleh dari album 'Lemonde' dan single 'Formation'. Beyonce bahkan memperoleh nominasi nyaris dalam seluruh kategori utama, Record of the Year, Album of the Year, dan Song of the Year.

Akankah tahun ini Beyonce akan kembali menorehkan prestasi gemilang? Kita tunggu saja! (hot.detik.com)