News

Madonna Merasa 'Diperkosa' karena Artikel Profil New York Times

07 Juni 2019

Madonna geram atas sebuah artikel profil di New York Times. Ia bahkan mengaku merasa 'diperkosa' dengan pemberitaan tersebut.

Adalah tulisan berjudul 'Madonna at Sixty' (Madonna pada usia 60 tahun) begitu fokus dengan usianya. Menurutnya ada banyak materi yang sebaiknya diangkat ketimbang bicara soal usia.

Di akun Instagram, bintang pop dunia itu mengutarakan keberatannya. Ia tak menyangka waktu yang diberika ke wartawan media tersebut bisa begitu menyakitinya.

"Wartawan yang menulis artikel ini menghabiskan berhari-hari, dan berjam-jam, dan berbulan-bulan dengan saya dan diundang untuk masuk ke dalam dunia yang jarang diketahui orang lain," tulis Madonna.

"Tapi ia memilih untuk fokus pada hal-hal remeh dan superfisial seperti jenis kain tirai saya dan tidak pernah berhenti berkomentar tentang usia saya, yang tentu saja tidak akan pernah disinggung jika saya seorang PRIA," lanjutnya.

"Saya menyesal saya menghabiskan lima menit dengannya. Artikel itu membuat saya merasa diperkosa. Dan ya, saya boleh menggunakan istilah itu karena saya pernah diperkosa di usia 19 tahun," tuntas Madonna.

Pada artikel tersebut Madonna disebut begitu berjaya pada 1980-an. Kala itu, sang bintang digambarkan sebagai ikon pop yang tak tertandingi.

Namun saat ini, NYT menyebut Madoona tak lebih dari penyanyi tua yang terus mencoba eksis. Bahkan ia dibandingkan dengan penampilan BTS yang dianggap lebih menarik perhatian di Billboard Music Awards. (hot.detik.com)