News

Metallica Umumkan Album dan Merilis Single Terbaru

20 Agustus 2016

Unit metal legendaris asal AS, Metallica, akhirnya kembali dengan merilis sebuah single baru berjudul "Hardwired". Lagu ini diperdengarkan secara perdana di stasiun radio 93X Minneapolis dan ditampilkan lewat Facebook Live ketika drummer Lars Ulrich dan bassis Robert Trujillo membicarakan album terbarunya. Video musik dari lagu terbaru mereka juga telah diunggah pada Kamis (18/8) kemarin dengan menampilkan para personel memainkan lagu barunya dengan balutan hitam putih.

Perilisan single terbarunya ini sekaligus mengringi kabar tentang album terbaru mereka. Dalam situs resminya, Metallica mengumumkan akan segera merilis album pertama mereka sejak delapan tahun terakhir, berjudul Hardwired ... to Self Destruct. Album ini telah tersedia untuk dipesan terlebih dahulu dan akan diluncurkan pada 18 November mendatang via Blackened Recordings.

Menindaklanjuti albumDeath Magnetic pada 2008 lalu, album terbaru mereka akan berisi 12 lagu baru, termasuk "Hardwired" yang baru saja mereka luncurkan. Album yang diproduseri oleh Greg Fidelman bersama James Hetfield dan Ulrich ini akan tersedia dalam berbagai format, meliputi dua CD dan vinil edisi reguler ataupun deluxe, format digital, serta box-set spesial.

"Kami telah lebih dari siap untuk membagikan musik baru dengan kawan-kawan kami di luar sana. Kami telah memainkannya di studio bersama Greg berulang kali dalam 18 bulan terakhir, menghidupkan kembali mesin kreatif. Mengeluarkan musik baru, kalian mendapatkannya sekali lagi dan semua di dalamnya adalah apa yang kami suka untuk kami lakukan lebih dari apapun," tutur Ulrich seperti dikutip Blabbermouth.

Dalam situs resminya, Metallica mengungkapkan bahwa album Hardwired ... to Self Destruct merupakan "tahap lanjutan dari perjalanan Metallica". Selain mengumumkan tanggal perilisannya, mereka juga turut membeberkan daftar lagu yang akan termuat dalam album terbaru yang telah dinantikan para penggemar band legendaris dari Los Angeles, AS ini. (rollingstone.co.id)