News

Terjangkit Virus, Paul McCartney Tunda Tur

19 Mei 2014

Salah satu mantan personel The Beatles yang tersisa, Paul McCartney dikabarkan menunda dua konser pada 18 dan 19 Mei ini. “Sayangnya kondisi saya tak kunjung membaik,” ujarnya dalam pernyataan di situs resmi. “Saya sangat berharap dapat merasa lebih sehat hari ini. Saya sangat kecewa dan mohon maaf telah mengecewakan penggemar.”

Sebelumnya, Paul McCartney terpaksa menunda tur konsernya di Jepang setelah terjangkit virus. Ia menulis sebuah catatan dalam situs resminya pada Sabtu lalu, menjelaskan jika konsernya di National Stadium Tokyo ditunda, setelah ia mulai merasa sakit pada Jumat.

“Terima kasih atas sambutan yang indah dan hangat dari negara Anda,” dalam pernyataan tersebut, yang dicetak dalam bahasa Inggris dan Jepang, lalu ia memulai pernyataannya, “Sayangnya saya harus menunda konser malam ini di Tokyo. Saya terserang virus pada Jumat dan berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, saya diberitahu agar tidak tampil malam ini. Saya sangat menyesal kepada para penggemar karena saya sangat ingin tampil, tapi situasinya di luar kendali saya.”

“Bersama dokter, saya melakukan semua yang saya bisa untuk memastikan saya akan baik-baik saja pada konser besok malam dan sisanya di Jepang. Kami berencana untuk menjadwal ulang konser hari ini ke Senin. Saya harap Anda dapat datang,” pungkas McCartney seperti dikutip Rolling Stone.

Menurut Associated Press, tiket dari konser yang ditunda itu akan dialihkan untuk konser pada Senin malam, dan pengembalian uang tiket pun diperbolehkan. Namun, sayangnya konser di hari Senin pun harus ditunda karena kondisi McCartney yang belum membaik. (rollingstone.co.id)