News

Mastodon Mengulas Waktu di Lagu Keras Terbaru, "Andromeda"

09 Maret 2017

Mastodon baru saja merilis "Andromeda," lagu cekatan nan berat yang diambil dari album penuh terbarunya, Emperor of Sand.

Diantara kesibukan yang mendesak, riff kotor, band ini melalui liriknya menyesali waktu yang berlalu begitu cepat, diakhiri dengan teriakan lantang tentang "chronic delusions with caustic solutions." Melalui lagu ini, mereka mengumbar gaya vokal mulai dari opera sampai sensasi berpasir.

Lagu ini tersimak kencang dengan dominasi yang mencakup keseluruhan konsep album. "Waktu adalah tema besar dalam album ini," ujar penggebuk drum sekaligus penulis lirik Brann Dailor kepada Rolling Stone. "Berapa banyak waktu yang kita miliki? Apa yang kita lakukan dengan waktu kita?"

Sebelumnya Mastodon telah menggunggah lagu "Show Yourself" dan "Sultan"s Curse" dari album yang dikerjakan bersama dengan produser Brendan O"Brien, yang juga menjadi produser album Crack the Skye (2011), kemudian berlanjut untuk album Once More "Round the Sun (2014). Album terbaru Mastodon akan dirilis 31 Maret mendatang.

Band ini akan melakukan tur musim semi selama 30 kali bersama Eagles of Death Metal dan Russian Circles. (rollingstone.co.id)