News

Peter Gabriel Ciptakan Lagu Baru Terinspirasi Muhammad Ali

18 Juni 2016

Peter Gabriel merilis lagu baru berjudul "I'm Amazing" yang terinspirasi dari mendiang petinju legendaris Muhammad Ali pada Kamis (16/6) kemarin. "I"m Amazing" dirilis setelah sehari sebelumnya mantan vokalis Genesis tersebut mengunggah artwork lagu tersebut melalui akun Twitter pribadinya.

Single terbaru Gabriel berdurasi lebih dari tujuh menit. "Saya menulis sebuah lagu beberapa tahun lalu—"I'm Amazing," yang terinspirasi oleh kehidupan dan perjuangan Muhammad Ali," tulis Gabriel singkat mengenai lagu terbarunya dalam Facebook. "Ketika Muhammad Ali meninggal, begitu banyak orang merayakan hidupnya dan berpikir mengenai semua yang ia capai, saya rasa saat ini tepat untuk merilisnya ["I"m Amazing]."

Dalam sebuah wawancara dengan Rolling Stone mengenai materi yang sedang dikerjakannya sejak 2014, Gabriel mengatakan bahwa ia sedang "mencoba untuk menulis lagu yang terdengar senang." "Mudah bagi saya untuk menulis lagu yang murung. Saya ingin menulis sesuatu dengan nuansa yang membuat pendengarnya ingin menari, sebuah rekaman yang organik. Saya memiliki beberapa lagu yang sedang saya kerjakan dua minggu belakangan dan saya pikir lagu-lagu tersebut mengarah ke sana," ungkap Gabriel.

Meninjau pernyataannya pada 2014, sepertinya "I'm Amazing" mewakili arah yang Gabriel tuju saat menulis beberapa materi baru pada tahun tersebut. "'I"m Amazing' merupakan lagu terbaru yang Gabriel rilis sejak "Why Don"t You Show Yourself" yang muncul dalam film Back to Front: Live in London in 2013" pada 2013. (rollingstone.co.id)