News

Festival Metal Hammersonic 2015 Siap Gempur Jakarta Besok

07 Maret 2015

Setelah tiga gelaran sebelumnya sukses, promotor Revision Live akan kembali mengadakan Festival Hammersonic 2015 pada Sabtu, 8 Maret 2015 mulai pukul 11:00 WIB. Total 34 band musik keras bertegangan tinggi akan disajikan di Lapangan D Senayan, Jakarta. Penampilan seluruhnya akan dibagi menjadi 2 panggung, Hammer dan Sonic, secara bergantian.

Nama-nama band lokal seperti Roxx, Death Vomit, Beside, Thrashline, Revenge The Fate, Mesin Tempur, Straightout, Necture, Fraud, dan masih banyak lagi akan bersanding dengan jajaran band terkemuka di kancah internasional. Mayhem, Deathstar, Warbringer, Terrorizer, Colossvs, dan pemuncak acara Lamb of God.

Penampilan band asal Richmond, Virginia, Amerika Serikat ini mendorong tingginya antusiasme pecinta musik metal tanah air. “Antusiasme memuncak saat diumumkan Lamb of God yang menjadi headliner,” ucap Ravel Junardy, chairman Revision Live saat konferensi pers yang diadakan di Jakarta, Jumat (7/3) kemarin.

Menyinggung kesempatan bermain untuk band lokal, Ravel mengatakan, “Hammersonic Festival 2015 akan memberikan kesempatan band-band Indonesia yang belum pernah tampil di tahun sebelumnya.” Hal ini akan menjadi kesempatan agar bisa menampilkan potensi dan terus berkreatifitas dan menghasilkan karya berkualitas.

Dalam kesempatan yang sama, Krisna Sadrach, menceritakan loyalitas pecinta musik rock-metal tanah air. “Uniknya, pada pergelaran tahun ini kami melibatkan banyak loyalis dalam pelaksanaanya,” jelasnya.

“Pemilihan panggung dan pertimbangan pemilihan band baru ataupun band papan atas merupakan hasil voting para penikmat musik cadas tanah air,” tuturnya. Pemain bass merangkap vokalis Sucker Head ini mengaku bahwa itu adalah bentuk kepedulian para pecinta musik.

Gelaran tahunan tersebut akan dimulai dari jam 11.00 WIB. Selain itu akan ada bazaar penunjang festival bernama Sonicfair. Puluhan booth merchandise, alat music, dan hal lain yang berhubungan dengan rock-metal akan tersedia.

Tiket Hammersonic Festival akan dibanderol dengan harga Rp. 460 ribu. Penjualan yang telah mencapai 70% menurut rilis pers menjadi salah satu jaminan megahnya perayaan musik rock-metal ini.

“Siapkan energi karena Hammersonic Festival akan menghitamkan Senayan dan memberikan inspirasi tanpa batas melalui sajian orisinil musik rock-metal berkualitas,” tutup Krisna. (rollingstone.co.id)